09 September 2008

TETANGGA


Asww.
PKS Peduli Tetangga, Warga pun Bahagia

“Saya kaget, tapi sekaligus senang orangnya baek-baek, dapat kado ka lagi, barusannya ada kunjungan seperti ini” ungkap seorang ibu yang enggan menyebut namanya.
PK-Sejahtera Online: Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Makassar langsung beraksi mewujudkan Gerakan Nasional Peduli Tetangga yang disosialisasikan langsung oleh Sekjen PKS Anis Matta di gedung MULO, sabtu (6/9). Ribuan kader langsung bergerak serentak dibawah koordinasi Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Makassar.

Untuk tujuan silaturahim, kader PKS mengunjungi langsung warga Kota Makassar . Menyapa, salam, dan senyum dari kader PKS kepada warga merupakan ciri khas dari kunjungan ini. Sambil silaturahim, kader PKS membagikan bingkisan parcel kepada warga masyarakat di daerah Bontoala dan daerah Mariso.

“Assalamu ‘alaikum bu, saya dari Partai Keadilan Sejahtera mau bersilaturahim kepada ibu, apa kabarta bu, baek-baekjeki?” Tanya Yenni, kader PKS kepada seorang warga yang ditemuinya.

“Ini ada sedikit dari kami, semoga mauki terima,” ujar Yenni sambil memberikan parcel yang dibawanya. Perbincangan berlanjut sejenak seputar kondisi dan kegiatan keseharian ibu tersebut dan keluarganya.


Warga mengaku kaget dengan kunjungan ini. "Saya kaget, tapi sekaligus senang orangnya baek-baek, dapat kado ka lagi, barusannya ada kunjungan seperti ini” ungkap seorang ibu yang enggan menyebut namanya. Tanggapan senada juga diungkapkan oleh warga Kota Makassar yang lain.

Menurut Ketua DPD PKS Kota Makassar Muhammad Taslim, kegiatan ini merupakan implementasi riil dari Gerakan Nasional Peduli Tetangga, “aksi ini merupakan wujud komitmen kami, sebagaimana yang dikatakan Pak Anis Matta bahwa PKS ingin menjadi pelopor gerakan politik untuk kemanusiaan. Aktivitas politik untuk melayani masyarakat, dan itu dimulai dari skala kecil, yakni tetangga kita sendiri” ujar Taslim.

Lebih lanjut, Taslim mengemukakan bahwa kegiatan kunjungan seperti ini akan terus berlanjut, “hari ini hanya permulaan, kegiatan seperti ini akan sering kami lakukan seterusnya, bukan hanya pada bulan Ramadhan, karena memang peduli tetangga harus selalu dilakukan. Dan sekali lagi kunjungan seperti ini sebagai implementasi dari program yang telah kami canangkan” jelas Taslim lebih lanjut. (Awie,nr)

No comments: